Posted by : Unknown Sabtu, 28 Februari 2015

Oke, sebelumnya kali ini gw bakal ngebahas soal post lama gw. 

Lah? Ini kan blog baru! Kok post lama sih? Mabok? -_-
Bukan gituuuu -_-, jadi gini (Ya, gw bakal nyeritain singkat tentang pengalaman gw ngeblog pas SMP). Dulu, gw suka banget ngepost di blog. Ntah kenapa, itu seru banget. Tapi, semua berubah disaat "hal" itu terjadi. Pingin tau apa sih "hal" itu? Nanti ya di post khusus -c :p . Nah, sekarang gw bakal bahas tentang cara chatting lewat CMD!
Chatting pake CMD? Gak jaman keles! Kan ada Socmed yang lainnya
 Well, mungkin yang baca ini bakal ngomong kaya gitu. Tapi, gw cuma pingin share info doang tau hih :' . Oke cukup lebaynya, chatting pake CMD ini bisa kita lakukan jika dalam satu jaringan LAN yang sama. Kalian gak usah download app apalah itu. Cukup dengan aplikasi bawaan Windows, Command Prompt dan Notepad. Terdapat dua cara yang bisa dilakukan yaitu menggunakan perintah Net Send langsung pada Command prompt atau dengan variasi sedikit dengan sedikit sentuhan coding dengan Notepad. Pada intinya kedua cara tersebut menggunakan perintah “net send”. Sebelum kita memulai chatting dengan Command Prompt, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan yaitu :

Pastikan service Messaging di-assign Automatic pada komputer Anda dan teman Anda. Hal ini dapat dilakukan dengan cara berikut ini.
    • Klik Control Panel > Performance and Maintenance > Administrative Tools > Service > , maka akan terlihat tampilan berikut ini.
    • Klik Messenger, dan pilih pada Start up type : Automatic, kemudian klik Apply kemudian Start dan OK.
2.  Pastikan untuk menonaktifkan firewall pada komputer Anda dan Teman Anda.
Setelah memastikan kedua hal tersebut, kita bisa melakukan chatting dengan Command Prompt.
Cara 1 : Menggunakan perintah langsung “net send” pada command prompt dengan format
net send <user/komputer/alamat IP> <Pesan>
Contoh : net send 10.12.33.216 Selamat Pagi
Cara 2 : Menggunakan sedikit coding dengan Notepad. Source codenya adalah
@echo off
:A
Cls
echo Chatting
set /p n=IP:
set /p m=Pesan:
net send %n% %m%
Pause
Goto A
Setelah anda selesai mengetik source code nya lalu SAVE dengan dengan nama filenya Chatting.bat ingat file yang disimpan harus berbentuk ( .bat ) setelah anda selesai menyimpan lalu jalankan programnya. Berikut ini adalah tampilan programnya.
Kedua cara diatas akan menghasilkan output yang sama yang ditunjukkan pada gambar berikut ini.
Selamat Mencoba dan Semoga Sukses!!!


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Follow Us!

Popular Post

- Copyright © This Is Our Story - Metrominimalist - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -